No. 36 /07/63/Th.XVI, 2 Juli 2012 PERKEMBANGAN NILAI TUKAR PETANI DAN HARGA PRODUSEN GABAH BULAN JUNI 2012 - Badan Pusat Statistik Kabupaten Hulu Sungai Tengah

Telah Hadir Publikasi Kabupaten Hulu Sungai Tengah Dalam Angka 2024. Publikasi Tersebut Dapat Diunduh Pada Link Berikut klik

Untuk mendapatkan softcopy publikasi terbaru. dapat diunduh pada tautan ini

No. 36 /07/63/Th.XVI, 2 Juli 2012 PERKEMBANGAN NILAI TUKAR PETANI DAN HARGA PRODUSEN GABAH BULAN JUNI 2012

Tanggal Rilis : 2 Juli 2012
Ukuran File : 0.42 MB

Abstraksi

NILAI TUKAR PETANI ( NTP) BULAN JUNI  2012

TURUN 0,47 PERSEN

 

Pada Bulan Juli 2012, Nilai Tukar Petani (NTP) Kalimantan Selatan tercatat 107,78 atau turun 0,47 persen dibanding NTP  Mei 2012 yang mencapai  108,29. Turunnya NTP ini disebabkan indeks harga yang diterima petani (It)  turun sebesar 0,26 persen, sedangkan indeks harga yang dibayar petani (Ib)  mengalami kenaikan sebesar 0,21 persen.

Dilihat dari subsektornya, semua subsektor pertanian mengalami penurunan NTP. Subsektor Tanaman Pangan turun sebesar 0.35 persen, subsektor Hortikultura turun sebesar 0,74 persen, subsektor Tanaman Perkebunan Rakyat turun sebesar 0,86 persen, subsektor Peternakan  turun sebesar 0,03 persen dan subsektor Perikanan turun sebesar 0,38 persen.

Naiknya indeks harga Konsumsi Rumah Tangga pedesaan sebesar 0,24 persen menunjukan terjadinya Inflasi dipedesaan akibat naiknya indeks pada subkelompok Bahan Makanan sebesar 0.13 persen, subkelompok Makanan Jadi sebesar 1,35 persen dan subkelompok kesehatan sebesar 0.34 persen. Sementara itu subkelompok Transportasi dan Komunikasi turun sebesar 0,41 persen serta subkelompok perumahan, sub kelompok sandang dan subkelompok pendidikan, rekreasi dan olahraga tidak mengalami perubahan.

Pada bulan Juni 2012,  Provinsi Jawa Barat mengalami kenaikan NTP tertinggi sebesar 0,96 persen, sebaliknya Provinsi Kalimantan Barat   mengalami penurunan NTP tertinggi sebesar  0,62 persen.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Hulu Sungai Tengah (Statistics of Hulu Sungai Tengah Regency)Alamat : Jl. Keramat Manjang No. 10 Barabai

71313 Indonesia Telepon : +62 517 41236

Fax : +62 517 41236 Email : bps6307@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik